Sabang : Dalam sejarah
manusia, perhiasan selalu menghiasi setiap perjalanan waktu kehidupan, batu
mulia adalah salah satu perhiasan paling diminati untuk menjadi perhiasan yang
indah. Batu mulia membutuhkan jutaan tahun untuk terbentuk menjadi satu batu
yang mengkristal, dan kabar tidak baiknya adalah hanya sebagian kecilnya saja
yang ditemukan oleh pemburu batu, untuk kemudian diolah menjadi potongan
perhiasan seperti cincin yang indah dan berharga.
"Karena kualitas,
keindahan dan kelangkaan termasuk juga faktor politik menjadikan harga batu
mulia terkadang ‘menggila’, sehingga hanya dapat dimiliki oleh kalangan
tertentu," ujar Sofyan Adam, Sekretaris Daerah Kota Sabang diruang
kerjanya.
Dan inilah 10 nama batu
mulia yang paling mahal harganya di dunia, rangking dari urutan pertama hingga
urutan 10 sebagai batu mulia termahal sejagat, menurut Koleksi laman, Sofyan
Adam. Jum'at, (3/4/2015).
1. Pink Star Diamond
Inilah batu mulia
paling mahal dalam sejarah manusia. Baru-baru ini batu mulia ini berhasil
terjual $ 1.395.761 per karatnya saja. Atau kalau dirupiahkan dengan kurs Rp
10.000/ $1, berarti 13,957,610,000 artinya perkaratnya saja sudah milyaran
rupiah!. Dan untuk anda ketahui sebuah cincin seberat 59.60 carats and dengan
ukuran 2.69 cm by 2.06 cm dijual seharga Rp 830 MILYAR!, pada sebuah
pelelangan yang dihelat rumah lelang Sotheby, Jenewa Swiss pada November 2013.
Batu mulia ini ditambang pada tahun 1999, di Afrika Selatan. Dan menjadi
perhiasan – batu mulia paling mahal di dunia.
2. Painite
Warna batu ini agak
merah cenderung kecoklat-coklatan, sehingga batu hampir mirip dengan batu akik
cempaka dari Aceh, Batu cempaka termasuk diminati oleh masyarakat termasuk
pecinta batu di daerah wisata sabang. Ditemukan pertama kali pada tahun 1950 di
Burma oleh Arthur CD Paine, dan nama batu ini kemudian memakai nama penemunya.
Batu ini konon yang paling langka sejagat. Sehingga tidak salah jika harganya
juga selangit. Untuk perkaratnya saja anda harus mengeluarkan uang
sebesar Rp 500.000.000 sampai dengan Rp 600.000.000.
3. Musgravite
Batu super mahal ini,
sebenarnya berasal dari rumpun Taaffeite, warnanya agak keabu-abuan dan
cenderung hijau plus keunguan. Batu mulia ini juga sangat keras. Pertama kali
ditemukan pada tahun 1967 di Australia. Tetapi konon batu mulia ini juga
ditemukan di Greenland, Antartika, Srilangka, dan Madagaskar. Tetapi meski ada
beberapa tempat telah mengeluarkan batu ini, jangan salah, stock nya masih
tidak melimpah, dan harganya tetap selangit. Bayangkan, harga perkaratnya
paling murah, Rp 350.000.000.
4. Jadeite
Melihat sekilas batu
ini teringat dengan Giok Aceh. Ntah karena warnanya agak kehijau-hijauan atau
apa, nama batu ini nyaris seperti batu giok, “Jade”. Batu mahal ini terdapat di
Myanmar. Meski begitu jangan salah, batu ini terbilang batu langka, dan
ditemukan dalam jumlah sangat terbatas, jadi tidak salah jika dipatok harga
selangit, perkaratnya saja dihargai Rp 200.000.000.
5. Alexandrite
Batu dengan harga pasar
Rp 120.000.000 ini merujuk pada nama Tsar Alexander II dari Rusia, pertama
ditemukan di Rusia pada tahun 1830, di pegunungan Ural, konon batu mulia ini
hampir habis di sana. Warna batu ini juga unik, antara kemerahan dan kekuningan
tetapi memiliki kesan kehijau-hijauan juga. Dinamakan untuk Tsar Alexander II
dari Rusia, batu permata yang sangat langka ini diperkirakan ditemukan pada
tahun 1830 di Rusia Pegunungan Ural, dan saat ini diperkirakan hampir habis.
Tetapi meski persediaan di Rusia menipis, konon telah ditemukan juga di Brazil,
Afrika dan Srilangka. Tetapi sayangnya harga tetap selangit hingga saat ini.
6. Red Beryl
Orang-Orang juga
menyebut batu mulia ini dengan nama Scarlet Emerald atau Bixbite, batu mulia
ini dapat ditemukan di New Mexico dan Utah, tetapi hanya di Utah saja
penambangan untuk tujuan komersil. Penambangannya dilakukan pada satu
pegunungan di sana. Jika anda ingin memiliki koleksi batu mulia ini silahkan
sediakan uang anda, harga perkaratnya Rp 100.000.000 saja.
7. Benitoite
Batu langka nan mahal
ini ditemukan di San Benito California, Negera Bagian Amerika, Bintang
Hollywood Arnold, pernah menjadi Gubernur di sini, ingat?. Benitoite
memiliki warna biru atau ungu, ditemukan pertama kali tahun 1907. Kabar baiknya
adalah batu ini kini juga telah ditemukan di Jepang dan Alkansas. Untuk
memiliki batu indah ini anda harus merogoh kocek Rp 30.000.000 – Rp 40.000.000
per karatnya.
8. Black Opal
Jenis batu mulia
lainnya termasuk yang paling mahal di dunia adalah Black Opal, dan konon hampir
semua black opal berasal dari Tambang Lightening Ridge di New South Wales.
Memiliki warna seperti keapi-apian adalah ciri batu mulia ini. Harganya juga
‘gilaa’, perkaratnya dibandrol paling murah Rp 23.000.000.
9. Taaffeite
Lain ditulis lain
pengucapannya, Taaffeite diucapkan “tar-fite”, penamaannya berdasarkan nama
penemunya, seorang ahli batu dari Australia bernama Richard Taaffe pada tahun
1945. Stock batu ini sangat terbatas hanya dimiliki oleh kolektor ternama saja.
Warna batunya cenderung levender, ungu muda dan ungu. Taaffeite sampai saat ini
hanya dapat ditemukan di Srilangka dan Tanzania, sehingga batu ini termasuk
batu langka dan sangat berharga.
Dengan kurs Rp 10.000/
$1 harga pasar batu mulia ini adalah Rp 15.000.000 – Rp 25.000.000 per
karatnya.
10. Tanzanite
Batu ini hanya ada di
Gunung Kilimanjaro, Tanzania, batu ini dijual dengan kisaran harga Rp 6.000.000
sampai dengan Rp 10.000,000 perkaratnya. Warnanya biru keungu-unguan memberikan
kesan indah dan elegan. Batu ini diprediksi akan lebih mahal dimasa yang akan
datang karena persediaannya yang terbatas, dan hanya dapat ditambang untuk
waktu 20 – 30 tahun saja. Hadi/Mj
Categories: