Sabang : Meningkatkan
semangat dan prestasi atlet kota sabang pemerintah sabang terus memberikan
dukungan kepada atlet berprestasi melalui program sabang emas yang telah
dicanangkan sejak awal tahun 2013.
Program sabang emas
yang merupakan bukti kepedulian pemerintah melalui pemberian insentif tersebut
bukan hanya untuk meningkatkan semangat bagi atlet berprestasi namun juga untuk
menjaga prestasi para atlet dengan diberikan latihan khusus oleh KONI.
Demikian dijelaskan
ketua KONI Sabang melalui kepala bidang pembinaan prestasi yang sekaligus
kepala dinas pemuda dan olah raga DISPORA Sabang Drs. Ridwan MD . “Tujuannya adalah
untuk mengawal atlet yang sudah berpeluang untuk medali emas dengan cara kita
jaga dan kita berikan insentif juga dalam bentuk latihan yang lebih dari pada
atlet-atlet, dan program ini langsung ditangani oleh KONI “. jelasnya di sela
kegiatan.
Ridwan menambahkan
dalam program tersebut pihaknya menargetkan
20 atlet binaan berprestasi yang disaring melalui seleksi pra pora yang tengah dilaksanakan
di beberapa daerah dan telah mendapatkan 13 atlet yang masuk dalam program
tersebut dan akan menunggu hasil prestasi 7 atlet lainnya yang akan mengikuti
prapora pada Desember mendatang.
Bagi atlet yang
tidak serius dalam menjalankan program ini pikahnya akan segera mengalihkan pemberian
dukungan dana pembinaan kepada atlet berprestasi lainnya. Tegaskannya. Razie/mj
Posted by RRISABANG
0
komentar»