RRI SABANG : Akibat hujan
lebat yang mengguyur kota sabang sejak dua hari lalu mengakibatkan longsor di
kawasan jalan menuju objek wisata pantai gapang iboih dan nol kilometer Sabang yang menutupi badan jalan sehingga terjadi
kemecetan hingga hampir 1 kilometer selama satu jam.
Kejadian yang diprediksi sekitar pukul 03.00 Wib dinihari tersebut terjadi terus- menerus hingga bongkahan
tanah dan batu menutupi seluruh badan jalan dikawasan itu.
Mengantisipasi hal
tersebut pihak Badan Pengendalian Dampak Lingkungan dan Pertamanan BAPEDALKEP
serta Pekerjaan Umum PU kota Sabang mendatangkan alat berat untuk membersihkan
longsoran tersebut Demikian dijelaskan kepala BAPEDALKEP Zulkifli A Gani
dilokasi kejadian. “Tadi malam hujan cukup
deras dan terjadi longsor di ujong murong, dari jam 7 pagi tadi kami sudah
turun bergabung dengan PU juga menggunakan
alat berat dan kami telah membersihkan sampai tadi pukul 1 siang, jadi masyarakat
sudah bisa melewati jalan tersebut” ujarnya .
Bila mana hujan dengan
intensitas sedang hingga lebat kembali mengguyur kota Sabang kejadian serupa
akan kembali terjadi mengingat pihaknya tidak dapat berbuat banyak untuk mencegah
bencana longsor ini.
Sementara itu menurut
pantauan RRI di lokasi longsor arus lalu
lintas sudah kembali normal dan tampak terlihat pihak BPBD dan RAPI kota Sabang
juga turut serta dalam pembersihakan lokasi longsor. Razie/mj
Posted by RRISABANG
0
komentar»