Sabang : Meringankan
pekerjaan pemerintah kota Sabang dalam mendata, serta menyalurkan bantuan
pendidikan bagi mahasiswa asal Sabang, yang merupakan agenda tahunan pemerintah
kota Sabang, Pengurus Besar Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Sabang PB.
IPPEMAS, berupaya melakukan pendataan seluruh mahasiswa asal Sabang, yang masih
aktif dalam perkuliahan dan berhak mendapatkan bantuan pendidikan tersebut.
Sekertaris jendral
Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Sabang Yusran Nasir saat diwawancarai RRI
Kamis (9/4/2015) menjelaskan, pendataan yang tengah dilakukan pihaknya
tersebut, bertujuan agar bantuan pendidikan atau beasiswa yang selama ini
diterima pihaknya tidak lagi mengalami keterlambatan.
“pendataan ini agar
nantinya informasi- informasi penting sesuai universitas dan jurusannya. Nah,
membantu pemerintah dalam artian kan kita tau selama ini beasiswa ni agak akhir
tahun baru tercairkan. Artinya, data yang dilapangan dengan data disitu tidak
singkron. Jadi kami disini memberikan data kepada pemerintah, sehingga
pemerintah dapat mengevaluasi berapa mahasiswa yang masih aktif, atau brapa
beasiswa yang akan dicanangkan,” jelas Yusran.
Hingga kini, Pendataan
yang telah dilakukan pihaknya sejak 2 april lalu itu, telah tercatan sebanyak
330 mahasiswa aktif, mulai dari jenjang pendidikan Diploma 3, hingga Strata 2,
baik yang tengah mengecap ilmu pendidikan di perguruan tinggi di Aceh, maupun
di luar Aceh.
Yusran mengharapkan,
kepada seluruh mahasiswa sabang yang belum mendaftarkan diri dalam data base
PB. IPPEMAS itu, untuk segera mendaftarkan dirinya, guna mempermudah pengurusan
penerimaan beasiswa kedepan. Razie/Mj
Posted by RRISABANG
0
komentar»