Hubungi RRI Sabang

Email: rrisabang@gmail.com
SMS : 0823 6556 9474
Telp : 0652-3324888,0652-3324444
HP : 0823 6556 9464

Audio Streaming


Get the Flash Player to see this player.


Dengarkan di WINAMP

Sekapur Sirih

Aktifis Anti Korupsi Aceh dukung KPK

Banda Aceh | Sejumlah aktivis anti korupsi menggelar aksi dukungan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi –KPK-,Aksi damai yang berlangsung di Bundaran Simpang Lima Banda Aceh, Jumat (23/1/2015) itu, diketuai Koordinator Gerak Aceh Askhalani, serta mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian.

Askhalani mengatakan aksi tersebut dilakukan terkait penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto dan menurutnya, Penangkapan Bambang Widjojanto oleh Bareskim Polri dinilai gerakan perlawanan terhadap pemberantasan korupsi.

Pihaknya mendukung KPK untuk menjalankan tugasnya untuk memberantas korupsi yang telah menggerogoti uang rakyat dan Aktifis Anti Korupsi Aceh mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung proses dan tugas KPK dalam mengusut kasus korupsi di Indonesia.


Ditambahkan Askhalani, penangkapan wakil ketua KPK Bambang Widjojanto sengaja diciptakan oleh oknum tertentu untuk melemahkan kinerka KPK, KPK saat ini membutuhkan dukungan dari masyarakat Indonesia, termasuk Aceh untuk menegakkan kebenaran dan keadilan demi Indonesia yang lebih baik.

Secara Khusus Askhalani menegaskan, GeRAK Aceh tidak akan pernah mundur sedikit pun untuk memberikan dukungan dan semangat kepada KPK dalam mengusut kasus korupsi di seluruh wilayah Indonesia termasuk Aceh. Ridwan/KBRN/Mj
[ Read More ]

Posted by RRISABANG 0 komentar»

RAPI Sabang berharap Pemko Sabang Dapat Memperkuat Relawan Bantuan Komunikasi Dalam Menjalankan Tugas Kemanusiaan

Sabang | Meningkatkan kinerja relawan bantuan komunikasi serta tim reaksi cepat Radio Antar Penduduk Indonesia RAPI bersama tim reaksi cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD kota Sabang RAPI sabang kembali merevisi satuan tugas bantuan komunikasi.

Komandan  Satuan Tugas RAPI wilayah Zulu Wisky Mak kota Sabang Rudi Edwar mengatakan Revisi yang dilakukan langsung di sekertariat Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD kota Sabang juga sebagai kegiatan pemersatu anggota satgas bantuan komunikasi agar kembali dapat menjalin kerjasama yang baik bersama BPBD guna tercapai tujuan tugas mulia yang diharapkan bersama.
“yang paling utama yang saya lakukan adalah mempersatukan anggota – anggota saya supaya bisa bekerja sama dengan BPBD agar tercapainya tujuan yang diinginkan seperti penjagaan posko, ada kegiatan-kegiatan bencana yang selama ini munkin tidak terkoordinir, hari ini akan saya jadikan menjadi terkoordinir”. Jelasnya.

Rudi yang akrab dengan sapaan udara atau call sign JZ 01 MRB tersebut mengharapkan kepada pemerintah kota Sabang untuk lebih meberikan perhatian kepada pihaknya dalam menjalankan tugas mulia mereka sebagai relawan terlebih saat terjadi bencana.

“ya harapan kami kepada pemko sendiri maulah membatu peralatan seperti kendaraan yang mana selama ini apabila kami terjun ke lapangan kami tidak mempunyai kendaraan sehingga harus berhujan-hujanan dengan memakai sepeda motor”. Harapnya.

Sementara menurut pantauan RRI saat menghadiri kegiatan itu posko satgas bankom telah dibangun di halaman samping sekertariat BPBD yang direncanakan akan difasilitasi dengan alat komunikasi radio dua arah Rig guna mempercepat penyebaran informasi kepada satgas dan relawan lainnya. Razie/Mj


[ Read More ]

Posted by RRISABANG 0 komentar»

Sabang Siap Menyambut Kunjungan Kapal Pesiar yang direncanakan Delapan Kali Kunjungan Pada 2015 ini

Sabang | Sebagai kawasan wisata yang terus menjadi incaran wisatawan internasional pemerintah Kota Sabang melalui Dinas Kebudayaan dan Periwisata DISBUDPAR Kota Sabang terus berupaya mempersiapkan diri mulai dari persiapan penyambutan dengan tarian di pelabuhan, pembenahan trasnportasi darat, hingga kunjungan ke tempat- tempat wisata melalui guide serta pengenalan kebudayaan yang di bantu oleh masyarakat dan pengrajin yang ada di kota Sabang.

“kita berencana mempersiapkan untuk mengambil sertifikasi para guide dan kedepannya kita mengsertifikasikan para pelaku wisata” Demikian dikatakan Kepala Dinas Kebudayaan dan Periwisata DISBUDPAR Kota Sabang melalui Kepala Bidang Pemasaran Yusiana Devi, SE, MBA kepada RRI.

Selain itu DISBUDPAR Sabang juga terus mengasah ketangkasan para guide wisata Sabang  serta mempersiapkan sumberdaya manusia khususnya pelaku usaha di bidang pariwisata.
“kalau dari kita biasanya mempersiapkan penyambutan seperti pengalungan bunga, ada tarian juga, dan kegiatan lain seperti eksebisi jadi sebagian pariwisata ada yang ingin belajar melukis inai, membuat kue karah dan lain sebagainya”. Sambungnya.

Dalam persiapan penyambutan tamu asing tersebut juga melibatkan Dinas terkait dalam hal kesehatan pelabuhan, Dinas Perhubungan dan lain sebagainya.
Lebih lanjut dijelaskannya pada Januari ini, Sabang akan dikunjungi oleh dua kapal pesiar yakni kapal pesiar Amadea yang telah singgah pada 21 januari kemarin serta kunjungan berikutnya direncanakan pada 27 Januari mendatang yakni kapal pesiar Silver sea yang telah beberapa kali singgah di Kota Sabang.  Sedangkan agenda kunjungan kapal pesiar ke kota sabang pada tahun ini direncanakan 8 kapal pesiar yang akan menyinggahi kota paling ujung barat Indonesia ini.

Kabit pemasaran DISBUDPAR yang didampingi kepala dinas Zulfi Pernawati berharap  kepada masyarakat sabang khususnya dikawasan yang sering menjadi tujuan wisatawan untuk lebih meningkatkan kesadaran akan pariwisata tanpa harus mengenyampingkan adat dah syariat yang berlaku dikota Sabang. Razie/Mj

Foto : Igun



[ Read More ]

Posted by RRISABANG 0 komentar»

    Request dan Interaksi

    Hai, mau request, kirim salam, kirim puisi, interaksi "hubungi kami di 0652 3324888 / 0823 6556 9474 atau via sms di 0823 6556 9464

    Ikuti dan Dengarkan selalu

    "Hello Sabang"(program bahasa Inggris, setiap hari minngu Pkl. 09.00 - 10 Wib dan "Album Aneuk Naggroe" (program Bahasa Aceh) selasa s.d kamis dan minggu Pkl. 17.00 - 18.00 Wib

    Daftar Crew Sabang

    Hadi Budhi Santoso (Reporter), Razie Arda (Reporter), Mahfud Taheer (Reporter),Jefry A.(Broadcaster), Diah N (Broadcaster), Yana Bahri (Broadcaster),Iren (Broadcaster),, Nadia Ruslan (Broadcaster), Juli Ani (broadcaster), Munjir permana(Technical Support), M.Khoerudin (Umum), verry triyadi (broadcaster/Technical Support), Gunawan (broadcaster)