Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan mimpi
serta mengasah kreativitas pemuda Sabang.
Sabang | Wujudkan mimpi generasi muda kota sabang untuk segala bidang The Liders bekerja sama dengan Rumah Kreatif PSP3 Gampong Kuta Ateuh kembali
mengadakan Road Show sehari untuk pemuda sabang yang dikemas dalam kegiatan Dream Maker.
Seminar instan yang direncanakan akan diadakan pada minggu 15
febuari esok merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama untuk menumbuhkan
kepercayaan diri dari para peserta dan mewujudkan mimpinya serta mengasah
kreativitas dari pribadi setiap peserta.
"jadi kita disini targetnya adalah mencari anak muda yang punya mimpi dan ingin mewujudkan mimpinya, bisa di latih disini. Jadi ini workshop singkat yaitu setengah hari, kita bakal bikin kegiatan yang menarik untuk mewujudkan mimpi mereka". Demikian dijelaskan The Liders Hijarah syahputra kepada RRI (Jumat, 13/2/2015).
Dalam Road Show tersebut nantinya akan menghadirkan para
inspirator handal yang akan memberikan inspirasi positif serta masukan melalui
sharing bersama yang nantinya dapat diaplikasikan usai kegiatan positif itu.
Sementara fasilitator kegiatan dream maker Al- Khosim yang
sekaligus koordinator rumah kreatif PSP3 Gampong Kuta Ateuh Sabang mengatakan kegiatan tersebut dapat diikuti oleh remaja kota Sabang usia 17 hingga 25
tahun.
"yang boleh bergambung disini usia 16-25 tahun, tempat pendaftarannya di rumah kreatif kota atas disamping rumah keuchik kota atas , pendaftaran ini di buka sampai dengan hari Sabtu tanggal 14/2 sampai jam 18.00 wib, kegiatannya sendiri akan dilaksanakan pada Minggu tanggal 15/2 dari jam 9 sampai dengan selesai". Jelasnya.
Ditambahkannya kegiatan tersebut juga didukung oleh pemerintah
gampong dan warga kuta ateuh, pioh design, serta RRI sabang sebagai patner
pemuda. Razie/Mj
Categories: